Banyak Digunakan, Inilah 5 Macam Digital Ads yang Membantu Produk Semakin Dikenal

Seiring dengan perkembangan teknologi dan digital saat ini membuat banyak pekerjaan manusia terasa lebih cepat dan efisien. Salah satunya adalah bidang pengiklanan. Promosi produk bisa dilakukan dengan lebih tepat sasaran menggunakan Digital. Apa itu Digital Ads dan apa saja macamnya, yuk simak ulasannya dibawah ini.

5 Macam Format Iklan Digital

1. Search Engine Marketing (SEM)

Iklan digital yang semakin berkembang saat ini menjadikan macamnya juga semakin banyak. sehingga pilihan penggunaannya bisa di sesuaikan dengan kebutuhan. Salah satu iklan yang bisa dipilih adalah SEM atau Search Engine Marketing. Format iklan digital satu ini adalah yang paling banyak digunakan untuk berbagai usaha saat ini.

Bila anda masuk ke mesin pencari kemudian setelah beberapa saat maka akan muncul tanda ‘Tag’ di bagian atasnya. Tanda tersebut adalah bagian dari SEM ini. Untuk memasang iklan jenis ini maka sistemnya Pay Per Click yaitu pembayarannya setiap konten anda di klik atau Cost Per Mile atau pembayaran setiap 1000 kali tayangan.

2. Social Media Ads

Pengguna sosial media saat ini sudah berkembang dan terus bertambah setiap harinya. Hal ini tentu menjadi peluang tersendiri untuk memperluas pasar usaha dan Digital Ads. Banyak jenis sosial media yang banyak digunakan, beberapa diantaranya seperti Facebook, Twitter, Instagram, YouTube, LinkedIn dan masih banyak lainnya.

Dalam berbagai sosial media tersebut anda bisa memasang iklan sesuai dengan pangsa pasarnya. Misalnya untuk target pasar generasi muda, maka jenis sosial media yang cocok adalah seperti instagram. Namun bila pangsa pasar anda lebih dewasa maka anda bisa mencoba beriklan di Facebook.

3. Display Ads

Format Digital Ads lainnya yang sering ditemui adalah Display ads. Iklan ini menggunakan format berupa banner pada sebuah portal berita seperti YouTube, Facebook,  website, dan Instagram. Isi konten pada iklan digital jenis ini bisa berupa teks, gambar atau bahkan video yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda.

4. Remarketing

Cara digital iklan satu ini terbilang canggih. Bila anda mencari suatu produk di e-commerce, kemudian barang yang and acari tersebut secara ajaib akan muncul pada halaman sosial media. Hal inilah yang bisebut dengan iklan digital Remarketing atau disebut juga retargeting. Iklan ini menggunakan format cookie yang akan mengikuti seseorang dalam website.

5. Native Advertising

Jenis Digital Ads selanjutnya adalah native advertising yang akan muncul di bagian bawah media sosial. Iklan yang akan ditampilkan akan sesuai dan masih berhubungan dengan konten yang dibuka. Sehingga sistem canggih dalam dunia iklan ini akan membuat anda menemukan kebutuhan tanpa harus mencari di sosial media atau website.

Berkembangnya dunia digital saat ini memang memberikan banyak dampak positif untuk kegiatan manusia. Seperti iklan digital yang sudah banyak digunakan di era modern saat ini. Selain bisa menjangkau lebih banyak pengguna, iklan digital ini juga akan memangkas lebih banyak biaya promosi. Anda bisa mulai mencoba layanan dari digital marketing agency jakarta dari sekarang.

 

Tinggalkan komentar